Koranmiliter - Presiden Joko Widodo yang baru saja dilantik mengumumkan para menterinya di periode kedua. Presiden Jokowi menunjuk Prabowo Subianto sebagai Menteri Pertahanan dalam Kabinet Indonesia Maju periode 2019-2024.
Penunjukan Prabowo sebagai Menteri Pertahanan diumumkan Jokowi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (23/10/2019).
"Selanjutnya Bapak Prabowo Subianto sebagai menteri pertahanan," kata Jokowi mengenalkan para menterinya di selasar Istana Kepresidenan, Rabu (23/10/2019).
Menurut Jokowi, ia tak perlu menyampaikan tugas-tugas apa saja yang akan dijalankan Prabowo. Hal itu dikarenakan eks Danjen Kopassus itu lebih paham bidang pertahanan darinya.
"Selamat pagi, Pak. Saya kira tugas beliau saya tidak usah menyampaikan, beliau lebih tahu daripada saya," jelas Jokowi.
Sementara itu, menurut Direktur Eksekutif Indobarometer, Muhammad Qodari menilai penunjukan Prabowo Subianto sebagai Menteri Pertahanan (Menhan) di Kabinet Kerja Jilid II oleh Presiden Jokowi adalah pilihan yang sangat tepat.
Hal ini dikarenakan sosok Prabowo yang sangat kompeten dan memiliki latar belakang jenderal militer.
Menurutnya, masyarakat Indonesia akan menyaksikan ide dan gagasan kedulatan pertahanan yang selama ini digembar-gemborkan Prabowo.
"Prabowo pilihan yang sangat tepat. Saya kira enggak ada yang meragukan kalau Prabowo jadi Menhan. Dia pakarnya. Kita menunggu apakah ide gagasan Macan Asia Prabowo akan kita lihat dalam tataran kedaulatan pertahanan," kata Qodari
Ke depan, dia juga memprediksi wajah pertahanan Indonesia akan lebih gahar dan high profile seperti yang sudah dilakukan Prabowo ketika menjadi Komandan Jenderal Kopasus. (Sbp)
Mari bergabung bersama kami di Instagram.
Mari bergabung bersama kami di Instagram.