Koranmiliter - Seorang prajurit TNI AD anggota Koramil Wongsorejo, Banyuwangi nekat memanjat tiang bendera saat upacara penurunan bendera dalam rangka memperingati HUT RI ke-74 Kemerdekaan Republik Indonesia.
Sontak saja aksi heroik Sertu I Wayan Budiarta itu pun viral di media sosial. Aksi heroik Sertu I Wayan dilakukan ketika bendera yang diturunkan oleh paskibra Kecamatan Wongsorejo ini tak kunjung turun meskipun lagu indonesia raya sudah selesai dikumandangkan.
Sontak saja melihat kejadian itu Sertu I Wayan langsung berlari dan memanjat tiang bendera meskipun angin sedang kencang. Namun hal itu tak menyurutkan niatnya untuk bisa menurunkan sang saka Merah Putih itu.
"Anggota kami memang langsung naik ke atas tiang setelah mencopot sepatu. Dia memang nekat. Padahal angin saat itu sangat kencang," ujar Danramil Wongsorejo, Kapt inf Totok Yulianto Sabtu (17/8/2019).
Bendera Merah Putih itu mengalami kendala saat diturunkan lantaran tali bendera terjepit besi dan rel. Sehingga anggota paskibra kesulitan untuk menarik turun bendera tersebut.
"Setelah dicek naik, baru diketahui tali itu ternyata terjepit. Diduga memang angin sangat kencang," pungkasnya.
Sementara itu, Sertu Nurhadi yang merupakan salah satu pelatih paskibra mengaku sudah memprediksi akan adanya kendala ini. Sebab dirinya sempat mengecek tiang bendera sebelum digelar upacara penurunan bendera berlangsung.
"Sudah kita cek tapi ternyata angin kencang membuat bendera terjepit. Kami lakukan evaluasi lagi saat ini," jelasnya. (Tjg)